Selamat datang di Beauty of Angel, tempat di mana kecantikan dan kepercayaan diri Anda menjadi prioritas. Kami menawarkan perawatan terbaik untuk memperindah penampilan dan memberikan pengalaman yang memanjakan serta menyegarkan.

Troli masih kosong
blog_details

  • March 08, 2025
Rambut cepat lepek dan terasa berminyak meski baru saja keramas? Jangan buru-buru mencuci rambut setiap hari! Kebiasaan ini justru bisa memperparah produksi minyak alami di kulit kepala. Sebagai gantinya, ada cara lain yang lebih efektif untuk mengatasi rambut berminyak tanpa membuatnya kering atau rusak. Yuk, simak 8 cara jitu berikut ini!

1. Gunakan Dry Shampoo

Dry shampoo adalah penyelamat buat kamu yang ingin rambut tetap segar tanpa harus keramas tiap hari. Produk ini menyerap kelebihan minyak di kulit kepala dan memberikan efek rambut lebih bervolume. Cukup semprotkan atau taburkan dry shampoo di akar rambut, diamkan sebentar, lalu sisir perlahan untuk hasil yang lebih maksimal.

2. Pilih Sampo yang Tepat

Gunakan shampo yang diformulasikan khusus untuk rambut berminyak. Shampo dengan kandungan tea tree oil, charcoal, atau ekstrak lemon bisa membantu mengurangi produksi minyak berlebih. Hindari sampo yang terlalu melembabkan karena bisa membuat rambut semakin lepek.

3. Jangan Terlalu Sering Menyentuh Rambut

Tanpa disadari, kebiasaan menyentuh rambut bisa memindahkan minyak dan kotoran dari tangan ke rambut. Hal ini membuat rambut tampak lebih cepat berminyak. Jadi, mulai sekarang, kurangi kebiasaan ini dan biarkan rambut tetap bersih lebih lama!

4. Bilas Rambut dengan Air Dingin

Air panas bisa merangsang produksi minyak berlebih di kulit kepala. Sebaliknya, membilas rambut dengan air dingin dapat membantu menutup kutikula rambut dan mengontrol kadar minyak. Ini juga membuat rambut lebih berkilau dan sehat.

5. Perhatikan Pola Makan

Makanan yang tinggi lemak dan berminyak bisa berpengaruh pada produksi minyak di kulit kepala. Cobalah untuk mengonsumsi lebih banyak makanan sehat seperti sayuran hijau, buah-buahan, dan protein tanpa lemak. Minum air putih yang cukup juga penting untuk menjaga keseimbangan minyak di kulit kepala. rambut berminyak

6. Hindari Penggunaan Hair Oil

Meskipun hair oil baik untuk melembabkan rambut kering, penggunaannya pada rambut berminyak justru bisa memperparah masalah. Sebagai gantinya, gunakan serum ringan berbasis air untuk menutrisi rambut tanpa membuatnya lepek.

7. Rajin Membersihkan Sisir

Sisir yang kotor bisa menjadi tempat menumpuknya minyak dan kotoran dari rambut. Jika tidak dibersihkan secara rutin, kotoran ini bisa berpindah kembali ke rambut saat disisir. Pastikan kamu mencuci sisir setidaknya seminggu sekali dengan air hangat dan shampo agar tetap higienis.

8. Atur Frekuensi Keramas

Meskipun keramas penting untuk membersihkan rambut, terlalu sering melakukannya justru bisa memicu produksi minyak berlebih. Cobalah untuk keramas setiap dua atau tiga hari sekali, menggunakan sampo ringan yang tidak terlalu keras agar kulit kepala tetap sehat.

Jangan Lupa Merawat Kulit dengan Sabun Pilihan

Selain menjaga rambut agar tidak berminyak, penting juga untuk merawat kulit tubuh agar tetap sehat dan bersih. Salah satu cara terbaik adalah dengan menggunakan sabun yang mengandung bahan alami seperti Glow Soap Beauty of Angel. Sabun ini diperkaya dengan ekstrak white tomato dan bahan pencerah alami yang membantu menjaga kelembaban kulit serta membuatnya tampak lebih cerah. Kandungan dalam Glow Soap juga mampu membersihkan kulit dari kotoran dan minyak berlebih tanpa membuatnya kering. Cocok digunakan setiap hari saat mandi untuk mendapatkan kulit yang lembut, segar, dan bersih bersinar. Jadi, kalau kamu ingin tampil lebih percaya diri dengan rambut bebas minyak dan kulit sehat bercahaya, jangan lupa gunakan Glow Soap Beauty of Angel setiap hari!
Whatsapp Admin ×

Hai, perlukan bantuan untuk memilih produk?