Ketika banyak orang berusaha untuk mengurangi asupan kalori untuk menjaga berat badan, ada sebagian yang memiliki kebutuhan berlawanan, yaitu meningkatkan asupan kalori untuk mencapai keseimbangan tubuh yang sehat. Namun, tidak semua kalori diciptakan sama, dan penting untuk memilih makanan yang memberikan nutrisi yang baik sambil meningkatkan asupan kalori. Terkadang kita berhadapan dengan makanan yang memiliki kalori tinggi tanpa bisa dihindari.
Godaan makanan seperti nasi padang, makanan warteg, bakso dan gorengan memang sulit untuk diabaikan. Lalu, bagaimana cara mengkonsumsi makanan tinggi kalori ini agar tetap sehat dan seimbang? Berikut tips untuk Anda yang ingin mengkonsumsi makanan tinggi kalori, tapi tetap sehat dan seimbang.
Tips Menyeimbangkan Makanan Berkalori Tinggi
1. Pilih Makanan yang Kaya Serat dan Nutrisi
Saat Anda mencari cara untuk menyeimbangkan makanan dengan kalori tinggi, fokuslah dengan serat dan nutrisi seperti sayur dan buah pendamping. Bila Anda berada di restoran seperti warteg dan rumah makan padang, cari lah menu pendamping kaya nutrisi seperti tumis sayur ataupun jus buah segar sebagai minumanaya. Makanan dan minuman bernutrisi ini akan menyeimbangkan jumlah nutrisi yang masuk dalam tubuh.
2. Perhatikan Ukuran Porsi
Mengkonsumsi makanan tinggi kalori tidak berarti Anda harus makan dalam jumlah besar. Perhatikan ukuran porsi Anda dan pastikan tetap seimbang. Cobalah untuk menghindari overheating atau makan berlebihan yang dapat mengakibatkan peningkatan berat badan yang tidak sehat.
3. Sumber Lemak
Jika bisa, berusahalah untuk menghindari makanan yang memiliki lemak tinggi seperti goreng-gorengan, makanan yang terlalu berminyak, dan santan. Menu yang direbus dengan kuah bening adat menjadi alternatif seperti sayur asem, sayur bayam sop dan tumis sayur.
5. Pilihan Karbohidrat yang Baik
Karbohidrat adalah sumber energi yang baik. Pilih karbohidrat kompleks seperti gandum utuh dan beras merah memiliki serat yang tinggi dan memberikan energi yang lebih tahan lama. Gandum dan beras merah juga dapat menahan rasa lapar lebih lama.
Ketahui juga: Bahaya Mengkonsumsi Junk Food
6. Camilan Sehat
Jika Anda mencari cara untuk meningkatkan kalori di antara makanan utama, pilih camilan sehat. Camilan seperti kacang-kacangan, buah kering, yoghurt rendah lemak, atau smoothie berbasis buah dapat memberikan tambahan kalori dan nutrisi.
7. Atur Waktu Makan dengan Baik
Selain memilih makanan dengan bijaksana, penting juga untuk mengatur waktu makan dengan baik. Hindari makan sebelum tidur, dan cobalah untuk mengonsumsi makanan tinggi kalori dalam kombinasi dengan makanan lain agar nutrisi terdistribusi secara seimbang sepanjang hari.
Baca juga: Detoks Tubuh dengan Makanan Kaya Antioksidan
Kesimpulan
Mengkonsumsi makanan tinggi kalori secara seimbang dan sehat adalah kunci untuk menjaga kesehatan dan mencapai tujuan berat badan yang diinginkan. Ingatlah bahwa kualitas makanan sama pentingnya dengan jumlah kalorinya. Tidak perlu takut untuk mengkonsumsi asupan kalori tinggi, Anda dapat mengkonsumsinya tanpa mengorbankan kesehatan bila mengetahui tips untuk menyeimbangkanya. Tetaplah berkomitmen untuk menjaga keseimbangan tubuh Anda dan berkonsultasi dengan profesional kesehatan jika perlu untuk mencapai tujuan Anda dengan baik.