Table of Contents
Skin barrier, atau lapisan pelindung alami kulit, berperan krusial dalam menjaga kesehatan kulit. Ketika skin barrier rusak, berbagai masalah kulit seperti kekeringan, iritasi, jerawat, hingga eksim bisa muncul. Untuk itu, memahami dan memperbaiki skin barrier adalah langkah penting dalam perawatan kulit.
Artikel ini akan membahas mengenai langkah apa yang harus dilakukan untuk memperbaiki skin barrier. Untuk mendapatkan informasinya, pastikan kamu membaca artikel ini sampai selesai, ya!
Memahami Skin Barrier
Bayangkan kulit sebagai sebuah benteng. Skin barrier adalah dinding terluarnya yang melindungi kita dari serangan luar seperti bakteri, polusi, dan iritan lainnya. Ketika dinding ini rusak, berbagai masalah kulit pun muncul.
Apa saja komponen skin barrier?
Ada beberapa komponan pada skin barrier kulit. Berikut beberapa di antaranya:
Sel-sel kulit
Sel-sel ini membentuk lapisan terluar kulit dan terus-menerus mengalami regenerasi.
Lipid
Lemak alami kulit yang berfungsi sebagai perekat antar sel dan menjaga kelembapan kulit.
Protein
Protein seperti keratin memberikan kekuatan dan struktur pada skin barrier.
Apa yang Menyebabkan Kerusakan Skin Barrier?
Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab rusaknya skin barrier. Berikut beberapa di antaranya:
Produk perawatan kulit
Penggunaan produk yang terlalu keras, mengandung bahan kimia yang iritatif, atau penggunaan produk yang tidak sesuai dengan jenis kulit dapat merusak skin barrier.
Pembersih wajah
Pembersih wajah yang terlalu sering digunakan atau mengandung bahan yang terlalu keras dapat menghilangkan minyak alami kulit dan merusak skin barrier.
Paparan lingkungan
Polusi, sinar UV, perubahan cuaca ekstrem, dan suhu yang terlalu dingin atau panas dapat merusak skin barrier.
Kondisi medis
Beberapa kondisi medis seperti eksim, psoriasis, dan rosacea dapat menyebabkan kerusakan pada skin barrier.
Kebiasaan buruk
Menggosok wajah terlalu keras, sering menyentuh wajah, dan kurang tidur juga dapat merusak skin barrier.
Langkah-Langkah Memperbaiki Skin Barrier Rusak
Ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan dalam memperbaiki skin barrier. Berikut beberapa di antaranya:
Hentikan Penggunaan Produk yang Merusak
Kurangi penggunaan produk skincare yang mengandung bahan-bahan yang dapat mengiritasi kulit, seperti alkohol, pewangi, dan bahan kimia lainnya. Gunakan produk pembersih wajah yang lembut dan tidak mengandung sabun. Pilihlah produk yang diformulasikan khusus untuk kulit sensitif.
Jaga Kelembapan Kulit
Langkah selanjutnya adalah jaga kelembapan kulit dengan penggunaan pelembap. Pilihlah pelembap yang mengandung bahan-bahan yang dapat membantu memperbaiki skin barrier, seperti ceramides, hyaluronic acid, dan glycerin. Selain penggunaan pelembap, kamu juga bisa menjaga kelembapan kulit dengan mengonsumsi air putih 7-8 gelas perhari.Â
Lindungi Kulit dari Sinar Matahari
Selalu gunakan sunscreen dengan SPF 30 atau lebih setiap hari, bahkan saat cuaca mendung. Selain menggunakan sunscreen, kamu juga perlu menggunakan topi, kacamata hitam, dan pakaian yang melindungi kulit dari sinar matahari.
Hindari Menggosok Kulit Terlalu Keras
Saat membersihkan wajah, gunakan kain lembut dan usap dengan lembut. Selain itu, kamu juga perlu menghindari eksfoliasi berlebihan. Sebab, eksfoliasi terlalu sering dapat merusak skin barrier. Lakukan eksfoliasi maksimal 2-3 kali seminggu.
Jaga Pola Hidup Sehat
Kamu juga perlu menjaga pola hidup yang sehat untuk menjaga skin barrier. Tidur yang cukup sangat penting untuk regenerasi kulit. Selain tidur yang cukup, kamu juga perlu mengelola stres untuk jaga skin barrier. Stres dapat memperburuk kondisi kulit. Lakukan aktivitas yang dapat membantu mengurangi stres, seperti yoga atau meditasi.
Konsultasikan dengan Dokter Kulit
Jika masalah kulit kamu tidak membaik setelah beberapa minggu, konsultasikan dengan dokter kulit. Dokter dapat memberikan diagnosis yang tepat dan merekomendasikan perawatan yang sesuai.
Rekomendasi Produk
Salah satu upaya yang bisa dilakukan untuk menjaga skin barier adalah dengan penggunaan skincare. Sebab, kulit yang sehat dimulai dari merawat skin barier. Beauty of Angel White Tomato Series memiliki berbagai kandungan yang merawat skin barier.Â
Berikut beberapa kandungan yang ada pada Beauty of Angel White Tomato Series:
White Tomato
White tomato menjadi salah satu bahan alami yang terdapat pada skincare ini. Likopen dan beta karoten yang terdapat pada white tomato bisa bantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
Glutathione
Glutathione yang terkandung dalam Beauty of Angel White Tomato Series bisa bantu hambat produksi melanin dan mencerahkan kulit wajah.Â
Niacinamide
Niacinamide yang dapat bantu mencerahkan kulit wajah. Kandungan Niacinamide pada Beauty of Angel White Tomato Series bisa bantu mencerahkan, melembapkan, dan melindungi kulitmu dari kerusakan akibat sinar matahari.Â
Beauty of Angel White Tomato Series memiliki empat skincare, di antaranya Face Wash, Face Toner, Day Cream, serta Night Gel. Pastikan kamu menggunakan seluruh rangkaian skincarenya untuk mendapatkan hasil yang optimal, ya!
Penutup
Perbaikan skin barrier membutuhkan waktu dan kesabaran. Hindari berganti-ganti produk terlalu sering dan berikan waktu bagi kulit kamu untuk beradaptasi. Dengan perawatan yang tepat dan konsisten, skin barrier kamu akan kembali sehat dan kulit kamu akan terlihat lebih cerah dan glowing. Semoga artikel ini bermanfaat untukmu!